13.52.00
0

Hubungan adalah soal dua orang yang saling berkomitmen, komitmen yang tercermin dalam suatu tindakan saling mencintai, saling menyayangi, saling menjaga, saling melengkapi, dan semua hal yang akan menjadi tanggungan bersama untuk diperjuangkan.

Dalam sebuah hubungan tentu wajar jika terjadi konflik, terjadi masalah yang mungkin disebabkan oleh perbedaan pendapat, salah paham, atau berbagai alasan lain. Setiap pasangan atau setiap individu yang menjalin suatu hubungan tentu mempunyai cara yang berbeda dalam menyikapi dan menyelesaikan masalah yang sedang dihadapi.

Ketika kalian dihadapkan pada suatu masalah dalam hubungan, hal yang wajib kalian lakukan adalah terbuka terhadap pasangan, ceritakan apa yang menyebabkan masalah itu terjadi agar pasanganmu mengerti dan cepat menemukan cara penyelesaiannya.


Hidup adalah ujian, dalam suatu hubungan pun sering ada ujian dimana kekuatan suatu hubungan tersebut dapat dilihat dari sebagaimana mereka mampu menghadapi setiap ujian dan mempertahankan hubungannya. Suatu ketika akan ada suatu ujian yang mungkin akan terasa berat untuk dihadapi, akan ada saatnya kalian merasa lelah karena berbagai usaha untuk menyelesaikannya ujian tersebut gagal, akan ada saatnya kalian hanya bisa menunggu campur tangan Tuhan. Yang harus kalian pahami bahwa tidak ada masalah yang tidak dapat diselesaikan, Tuhan tidak akan menguji umatNya diluar kemampuan batas.


Pernahkah kamu menjalin hubungan selama bertahun-tahun? Sudah saling akrab dengan keluarga? Sudah punya rencana yang matang untuk kedepannya? Dan semua itu harus pupus karena hadirnya orang ketiga? Itu masalah klasik yang nyatanya jadi boomerang hancurnya suatu hubungan. Guys.. isi hati orang kita nggak ada yang tau, kita tidak bisa menebak apa yang akan terjadi setelah ini, begitu juga dengan cinta, tidak ada yang bisa memastikan jika hari cinta maka akan selamanya cinta.

Itu pemikiran yang realistis. Balik lagi ke masalah orang ketiga, jangan buru-buru ngejudge pasanganmu brengsek karena telah selingkuh, pikirkan dengan kepala dingin, buktikan kebenarannya, minta penjelasan dari pasanganmu dan kemudian lakukan introspeksi diri. Bisa jadi pasanganmu hanya mengalami ketertarikan sesaat terhadap orang ketiga tersebut, bisa jadi itu hanya merupakan pelampiasan karena pasanganmu merasa jenuh dengan hubungan yang kalian jalani, perlu dipahami bahwa jenuh dalam sebuah hubungan adalah hal yang wajar, tinggal bagaimana kamu mampu membuat hubunganmu kembali fresh dengan suasana yang mungkin baru dan beberapa hal yang memang perlu kamu ubah.


Apapun masalahnya tetap saja selingkuh adalah hal yang tidak dibenarkan, tapi jika memang terlanjur terjadi dalam hubunganmu maka kamu harus berbesar hati. Jangan terburu-buru membuat keputusan untuk mengakhiri hubungan karena itu bukan satu-satunya jalan, jika masih bisa diperbaiki dengan segala upaya, mengapa tidak dilakukan? Lebih baik memperbaiki hubungan yang sudah ada daripada harus susah payah memulai dari awal.

Mencari orang baru, membuat komitmen baru, perlu waktu adaptasi yang tidak sebentar, dan faktanya banyak orang yang gagal pada tahap tersebut. Jika mungkin masalah yang terjadi masih bisa diselesaikan dengan segala upaya, hubungan kalian bisa diperbaiki dengan berbagai cara, maka jangan pernah takut untuk mencoba mengusahakannya. Namun jika memang sudah tidak bisa diselesaikan dan kalian menganggap bahwa mengakhiri adalah jalan terbaik, itu pilihan kalian. Pikirkan baik-baik, jangan ada penyesalan di kemudian hari.

0 komentar:

Posting Komentar